NATUNA, Kepri.info – 2 Kepala Desa di Kecamatan Serasan, Natuna, yakni Kepala Desa Tanjung Setelung dan Kepala Desa Pangkalan menemui langsung Anggota DPR RI Komisi V Dapil Kepri Cen Sui Lan di Batam.
Pertemuan 2 orang kepala Desa bersama Anggota DPR RI Komisi V tersebut untuk mengusulkan program- program yang akan di bangun.
Dari hasil koordinasi 2 kepala Desa tersebut membuahkan hasil Positif dari Anggota DPR RI Can Sui Lan.
Dalam hal ini Desa Pangkalan dan Desa Tanjung Setelung mendapatkan bantuan pembangunan fisik dari dana aspirasi Anggota Komisi V DPR RI, Cen Sui Lan.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Komisi V DPR RI khususnya Ibu Cen Sui Lan yang telah memberikan desa kami sejumlah bantuan pembangunan pada tahun 2024 mendatang”, ujar Kepala Desa Tanjung Setelung, Debi Irwandi. Minggu, (03/11).
Debi menuturkan, pembangunan infrastruktur fisik Desanya senilai 4,3 Miliyar rupiah terbagi menjadi 3 item, yakni lanjutan pengembangan wisata, pembangunan IPAL komunal dan pembangunan pelantar rakyat senilai 3 Miliyar rupiah.
Sementara untuk Desa Pangkalan sendiri mendapatkan pembangunan infrastruktur terbagi menjadi 2 item, yakni pengembangan wisata Pantai Sisi, dan dan pembangunan IPAL komunal.
“Tentunya kami memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Ibu Cen Sui Lan yang masih memikirkan pembangunan yang jauh di perbatasan ujung utara seperti di daerah kami”, pungkasnya. (Zal).