Menu

Mode Gelap
Satgas Pangan Polresta Tanjungpinang Lakukan Sidak Harga Beras untuk Jaga Stabilitas Pasar Hari Pahlawan 10 November, Ini 3 Nama Pahlawan Nasional Asal Kepri dan Jasa Perjuangannya Jadwal Keberangkatan Kapal Ferry di Tanjungpinang 10 November 2025 Jambore PKK Bintan 2025 Resmi Ditutup, Kecamatan Toapaya Raih Juara Umum Wako Tanjungpinang Dorong Olahraga Karate Lebih Maju, Ini Pesannya ke FORKI Kemah Besar di Bukit Manuk, Ini Pesan Wako Tanjungpinang untuk Insan Pramuka

Kepri

Wakil Gubernur Kepri Dorong Pengembangan Atlet Berprestasi di Kepri Melalui BKC Batam

badge-check


					Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura saat foto bersama Atlet Paguron Bandung Karate Club (BKC) Kota Batam (Diskominfo Kepri) Perbesar

Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura saat foto bersama Atlet Paguron Bandung Karate Club (BKC) Kota Batam (Diskominfo Kepri)

BATAM, Kepri.info – Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Nyanyang Haris Pratamura, menghadiri acara Pengukuhan, Latihan Gabungan Khusus, dan Ujian Dan yang diselenggarakan oleh Paguron Bandung Karate Club (BKC) Kota Batam, Minggu pagi (27/4/2025).

Bandung Karate Club (BKC) merupakan salah satu perguruan karate yang didirikan pada 16 Juni 1966 di Bandung oleh Iwa Rahadian Arsanata.

Dengan kantor pusat di Bandung, BKC kini memiliki cabang-cabang yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk di Kepulauan Riau.

Dalam kesempatan ini, Wakil Gubernur Nyanyang mengucapkan selamat Idul Fitri kepada seluruh anggota BKC di Kota Batam.

Beliau juga menegaskan komitmen Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau dalam mendukung pengembangan atlet-atlet berbakat di wilayah Kepri.

“Kami dari Pemerintah Provinsi berkomitmen penuh untuk mendukung para atlet, khususnya di Kepri, dengan harapan dapat melahirkan talenta-talenta atlet berprestasi yang akan mengharumkan nama daerah kita di tingkat nasional dan internasional,” ungkap Nyanyang.

Ia juga mengingatkan pentingnya dukungan orang tua terhadap anak-anak yang berlatih di BKC.

Menurutnya, orang tua harus memberikan dukungan penuh agar anak-anak dapat berkembang dengan disiplin dan mencapai prestasi terbaik.

“Kita sebagai orang tua juga harus mendukung kegiatan positif anak-anak kita, agar mereka dapat memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama daerah kita tercinta,” tambahnya.

Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang berharap para karateka yang tergabung dalam BKC Batam dapat menjadi pionir bagi kemajuan olahraga karate di Kepulauan Riau.

“Kami berharap BKC dapat melahirkan atlet terbaik di Kepri, yang nantinya akan mengharumkan nama daerah kita di tingkat nasional maupun internasional,” tutupnya.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Gubernur Nyanyang yang juga merupakan anggota BKC turut mengikuti Ujian Dan dan berhasil naik ke tingkat Dan Judo (Tingkat Ketujuh). (Rik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Satgas Pangan Polresta Tanjungpinang Lakukan Sidak Harga Beras untuk Jaga Stabilitas Pasar

10 November 2025 - 12:31 WIB

Hari Pahlawan 10 November, Ini 3 Nama Pahlawan Nasional Asal Kepri dan Jasa Perjuangannya

10 November 2025 - 10:08 WIB

Jadwal Keberangkatan Kapal Ferry di Tanjungpinang 10 November 2025

10 November 2025 - 09:30 WIB

Jambore PKK Bintan 2025 Resmi Ditutup, Kecamatan Toapaya Raih Juara Umum

10 November 2025 - 09:25 WIB

Wako Tanjungpinang Dorong Olahraga Karate Lebih Maju, Ini Pesannya ke FORKI

10 November 2025 - 09:15 WIB

Trending di Kepri