
Prosesi Pelantikan Penguru PC 3103 FKPPI Batam.
Batam, Kepri.info-Ahmad Zuhri Nasution resmi menahkodai PC 3103 KB FKPPI kota Batam, masa bakti 2018-2023.
Ahmad Zuhri Nasution atau yang akrab di sapa Buyung Nasution bersama 27 nama lainnya resmi menjadi pengurus PC 3103 FKPPI Batam setelah di lantik oleh ketua PD XXXl KB FKPPI Kepri Irwan Panggabean, Minggu (11/11), disalah hotel di kota itu.
Buyung yang ditemui setelah pelantikan, berkata bahwa setelah resmi dilantik hari ini pihaknya akan langsung melanjutkan program-program yang telah digagas pihaknya.
“Setelah ini kita akan segera melanjutkan program ketingkat rayon-rayon yang ada, dengan tujuan agar kegiatan kemasyarakatan segera berjalan,”ucapnya.
Ucapan terimakasih dilontarkan buyung kepada seluruh pihak-pihak terkait yang telah mendukung perhelatan pelantikan pada hari ini.
Terimakasih kepa Tokoh masyarakat Kepri Soerya Respationo, Wali Kota Batam Muhammad Rudi, Mustofa Wijaya, Dandim 0316 Batam,dan Danlanal Batam,”tuturnya.
Sementara itu, Komandan Kodim 0316 Batam yang juga ketua dewan pembina Letkol Inf Romel Jangga Wardhana mengungkapkan selamat kepada pengerus yang dilantik dan juga berpesan agar terus berbuat ditengah-tengah masyarakat kota itu.
“Kami harapkan para pengurus PC 3103 Batam, dapat selalu bersinergitas dengan pemerintah sehingga membuat Batam lebih sejahterah,”ucapnya.

Ketua PD XXXl KB FKPPI Kepri Irwan Panggabean
Ketua PD XXXI FKPPI Kepri Irwan Penggabean menambahkan, hari ini merupakan langkah awal dimana pengurus baru FKPPI Batam yang baru dilantik ini agar dapat bekerja dengan baik dan juga dapat memberikan power yang positif ke tengah-tengah masyarakat kota Batam.
Hadir pada pelantikan tersebut tokoh masyarakat Kepri Soerya Respationo, Wali Kota Batam Muhammad Rudi, Mustofa Wijaya, Dandim 0316 Batam, Danlanal Batam.
(MohDan)