
Mexianus Bekabel Saat Photo Bersama Sejumlah Wartawan.
NATUNA, Kepri.info – Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Maumere Mexianus Bekabel menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada insan Pers yang ada di wilayah kerja Basarnas Maumere. Jum’at, (30/06).
Menurutnya insan pers di wilayah kerja Kantor SAR Maumere telah aktif melalukan peliputan kegiatan Basarnas.
“Saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Insan Pers Kab.Sikka, Manggarai Barat, Larantuka serta Alor yang telah berkontribusi melaksanakan publikasi pemberitaan mengenai Basarnas Maumere terkhusus dalam pemberitaan Operasi SAR, Kalian semua adalah mitra kami yang luar biasa,” Ungkap Kepala Basarnas Maumere Mexianus Bekabel dalam giat ngopi sore di ruang aula Basarnas Maumere bersama Awas (Aliansi Wartawan Sikka).
Dalam kesempatan tersebut Mexi juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama ia bertugas maupun para stafnya terdapat kesalahan.
Adapun Perwakilan Awas (Aliansi Wartawan Sikka) Karel Pandu mengatakan bahwa “Koordinasi dan Sinergitas Basarnas Maumere dengan insan Pers yang ada di Wilayah Flores khususnya Sikka lebih erat lagi saat Bapak Mex menjabat, kami sangat mengapresiasi hal tersebut dan selamat untuk Bapak Mex telah dilantik sebagai Kepala Basarnas Makassar, hal ini menjadi kebanggan untuk masyarakat NTT juga kami insan pers Kab.Sikka.”
Sebelumnya diketahui, Mexianus Bekabel yang sempat memimpin Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Maumere akan berpindah tugas menjadi Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Makasar. (**).