Menu

Mode Gelap
Wakil Bupati Bintan Apresiasi Produk Hasil Pelaku UMKM Raih 3 Penghargaan Sekaligus, Bupati Bintan Raih Top Pembina BUMD di Ajang Top BUMD Awards 2025 Wakil Gubernur Kepri Buka Pelatihan Digital Marketing untuk UMKM Kepri Keberhasilan KEK Galang Batang dari Kemudahan Investasi hingga Regulasinya Wakil Gubernur Kepri Dorong Pengembangan Atlet Berprestasi di Kepri Melalui BKC Batam Ketua Pengurus YKB Daerah Kepri Resmikan Gedung TK Kemala Bhayangkari 08 Cabang Kota Tanjungpinang

Kepri

Jasad Petugas Mercu Suar Ditemukan Meninggal dalam keadaan Mengapung

badge-check


					Tim SAR saat membawa Jasad, Kamis (25/07/2024) Perbesar

Tim SAR saat membawa Jasad, Kamis (25/07/2024)

Tim SAR saat membawa Jasad, Kamis (25/07/2024)

 

 

TANJUNGPINANG,Kepri.info – Seorang Pria bernama Yanto (31) merupakan  penjaga mercu suar di Tanjungpinang Kepri, ditemukan mengapung meninggal dunia di perairan Pulau Los perbatasan Tanjungpinang-Bintan, Kamis (25/07/2024).

Setelah ditemukan oleh Tim SAR dalam keadaaan mengapung, jasad tersebut langsung dievakuasi dan dibawa ke Pelantar I Tanjungpinang.

Kepala Satpolair Polresta Tanjungpinang, AKP Adiyanto mengatakan korban ditemukan dalam kondisi mengapung sekitar pukul 14.00 WIB.

Ia juga menerangkan, awalnya mendapatkan informasi terkait korban yang tidak pulang, setelah pergi memancing menggunakan jongkong (perahu kecil) di perairan Pulau Terkulai.

“Setelah itu kita bersama Tim Sar melakukan pencarian, dan menemukan korban sudah tidak bernyawa lagi,” katanya.

Sementara itu, Dantim Operasi Sar Basarnas Tanjungpinang, Yufri Mahendra menyampaikan korban diketahui sudah hilang sejak Rabu (24/07/2024).

Korban yang merupakan seorang petugas penjaga mercu suar di Pulau Terkulai tersebut, sambil menjadi nelayan.

“Saat melakukan pencarian awalnya kita hanya menemukan jongkong nya saja yang terombang ambing,” ungkapnya.

Ia menambahkan, bahwa jasad tersebut ditemukan oleh nelayan yang kebetulan lewat di perairan Pulau Los.

“Kemudian nelayan itu menghubungi kita. Dan kita lakukan evakuasi,” pungkasnya.

Saat ini, jasad tersebut sudah dibawa ke RSUD Raja Ahmad Tabib (RAT) Tanjungpinang untuk dilakukan visum. (rik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Wakil Bupati Bintan Apresiasi Produk Hasil Pelaku UMKM

29 April 2025 - 12:31 WIB

Raih 3 Penghargaan Sekaligus, Bupati Bintan Raih Top Pembina BUMD di Ajang Top BUMD Awards 2025

29 April 2025 - 12:28 WIB

Wakil Gubernur Kepri Buka Pelatihan Digital Marketing untuk UMKM Kepri

28 April 2025 - 14:50 WIB

Keberhasilan KEK Galang Batang dari Kemudahan Investasi hingga Regulasinya

28 April 2025 - 14:34 WIB

Wakil Gubernur Kepri Dorong Pengembangan Atlet Berprestasi di Kepri Melalui BKC Batam

27 April 2025 - 15:19 WIB

Trending di Batam