Menu

Mode Gelap
Pemprov Kepri Serahkan Sertifikat Lahan Kreasi Pariwisata ke Kemenpar RI Pulau Penyengat Ditetapkan Sebagai Ikon Wisata Halal Nasional Wagub Nyanyang Jenguk Korban Kapal Federal II di Batam Prakiraan Cuaca BMKG untuk Wilayah Kepri Besok Hari Hujan Sedang Disertai Angin Kencang Jadwal Keberangkatan Kapal Ferry di Tanjungpinang 17 Oktober 2025 Wagub Kepri Tinjau Lokasi Kebakaran Kapal MT Federal II di Batam

Kepri

Berikut Perkiraan Cuaca BMKG Batam untuk Wilayah Kepri Hari Ini

badge-check


					Berikut Perkiraan Cuaca BMKG Batam untuk Wilayah Kepri Hari Ini Perbesar

BATAM, Kepri.info – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Meteorologi Kelas I Hang Nadim Batam memprakirakan kondisi cuaca di lima wilayah Kepulauan Riau (Kepri) yang berlaku untuk Rabu (10/9/2025) dan Kamis (11/9/2025).

Kepala BMKG Kelas I Hang Nadim Batam, Ramlan Djambak melalui pernyataan update prakiraan cuaca mengatakan, gelombang laut dapat mencapai ketinggian 12 meter di Wilayah perairan Subi dan Serasan Kepulauan Riau.

“Waspada gelombang laut yang dapat mencapai ketinggian 12 meter di wilayah perairan Subi dan Serasan 10 September 2025, ditetapkan dalam kategori waspada,” tulisnya dirilis update prakiraan cuaca.

Berikut update prakiraan cuaca maritim untuk wilayah provinsi Kepulauan Riau yang berlaku untuk Rabu (10/9/2025) dan Kamis (11/9/2025).

Cuaca di Perairain Kep. Natuna-Anambas diprakirakan pagi hari hingga malamhujan ringan, dini hari hujan petir angin bertiup dari arah timur laut dan kecepatan angin 4-7 Knot. Dengan tinggi gelombang rendah dengan ketinggian 0,5 – 1,25 meter.

Untuk di perairan Utara Kep. Anambas, pagi hujan petir, siang hingga malam hujan ringan dan dini hari hujan petir, angin bertiup dari arah timur laut, kecepatan angin 1-6 Knot. Dengan ketinggian gelombang 0,5-1.25 meter.

Lalu, cuaca di perairan Selatan Kep. Anambas, di prakirakan cuaca pagi hari hujan petir, siang hingga malam hari hujan ringan, dini hari hujan petir. Dan angin bertiup dari timur dengan kecepatan 2-4 Knot. Untuk ketinggian gelombang yaitu 0.5-1.25 meter.

Selanjutnya perkiraan cuaca di perairan barat Kep. Natuna, diprakirakan pagi hingga dini hari hujan ringan. Angin bertiup dari timur laut dengan Kecepatan angin 3-7 Knot, dan tinggi gelombang 0.5-1.25 meter.

Sementara itu, di perairan selatan Kep. Natuna, diprakirakan pagi hingga dini hari hujan ringan. Angin bertiup dari timur laut dengan kecepatan angin 4-8 Knot, dan tinggi gelombang 0.5-1.25 meter.

Kemudian, diperairan Kep. Subi-Serasan memprakirakan cuaca pagi hari hujan ringan, siang hingga malam berawan tebal, dan dini hari hujan ringan, angin bertiup dari arah timur laut denhan kecepatan angin 4-10 Knot. Dan ketinggian gelombang 0.5-1.25 meter.

Dan untuk prakiraan cuaca di perairan timur Kep. Natuna memprakirakan pagi hingga dini hari hujan ringan, angin bertiup dari arah timur laut dengan kecepatan angin 3-8 Knot. Dan tinggi gelombang 0.5-1.25 meter.

Terakhir, BMKG Kelas I Hang Nadim Batam memperkirakan cuaca di Perairan utara Kep. Natuna, pagi hingga dini hari hujan petir. Angin bertiup dari arah timur laut dengan kecepatan angin 2-6 Knot. Dan tinggi gelombang 0.5- 1.25 meter. (Nzl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Prakiraan Cuaca BMKG untuk Wilayah Kepri Besok Hari Hujan Sedang Disertai Angin Kencang

17 Oktober 2025 - 10:21 WIB

Jadwal Keberangkatan Kapal Ferry di Tanjungpinang 17 Oktober 2025

17 Oktober 2025 - 08:04 WIB

Wawako Tanjungpinang Sambut Perwakilan BPK, Bahas BMD

16 Oktober 2025 - 15:17 WIB

Pemkab Bintan Gelar Ekspose Hasil Kajian Pemekaran Kecamatan Bintan Timur

16 Oktober 2025 - 14:44 WIB

Prakiraan Cuaca BMKG untuk Wilayah Kepri Besok Hari

16 Oktober 2025 - 10:15 WIB

Trending di Batam