Menu

Mode Gelap
Hari Pahlawan 10 November, Ini 3 Nama Pahlawan Nasional Asal Kepri dan Jasa Perjuangannya Jambore PKK Bintan 2025 Resmi Ditutup, Kecamatan Toapaya Raih Juara Umum Wako Tanjungpinang Dorong Olahraga Karate Lebih Maju, Ini Pesannya ke FORKI Kemah Besar di Bukit Manuk, Ini Pesan Wako Tanjungpinang untuk Insan Pramuka Mandiri Bintan Marathon 2025, Wujud Kolaborasi Majukan Sport Tourism dan Ekonomi Daerah Jadwal Kapal dari SBP Tanjungpinang Minggu (09/11/2025

Kepri

Gerakan Literasi Tanjungpinang Kembali Hadir Untuk Masyarakat Umum

badge-check


					Foto bersama saat kegiatan gerakan literasi di Tanjungpinang, Minggu (27/10/2024)-Hendrik Perbesar

Foto bersama saat kegiatan gerakan literasi di Tanjungpinang, Minggu (27/10/2024)-Hendrik

TANJUNGPINANG,Kepri.info – Kembali Hadir Gerakan minat baca buku yang di gaungkan oleh mahasiswa Tanjungpinang, komunitas yang bernama Club Jagat Pustaka Tanjungpinang tak bosan bosannya menggelar tikar bacaan untuk masyarakat umum.

Lapak baca buku secara gratis ini, selalu di gelar di halaman taman tugu tepi laut jalan Merdeka setiap hari minggu di mulai sore hari pukul 16.00 wib sampai dengan selesai.

Buku buku yang di hadirkan sangatlah beragam dalam judul, mulai dari politik, ekonomi, sosial, budaya, sejarah hingga novel dan puisi semua lengkap.

Ketua Jagat Pustaka Tanjungpinang, Rivaldo Paian Imanuel Lubis menyampaikan, kegiatan lapak buku bertujuan untuk mengajak masyarakat Tanjungpinang dalam meningkatkan minat baca buku.

Menurutnya, tingkat literasi mahasiswa, pelajar hingga masyarakat sangatlah minim dalam pengetahuan, sehingga gerakan murni inisiatif ini sangat diperlukan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa sesuai amanat undang undang.

“Pemerintah sebenarnya telah menyediakan fasilitas dan ruang yang ada di perpustakaan, namun masyarakat jarang mengunjunginya,” Ungkapnya.

Rivaldo menjelaskan bahwa buku yang ia dapatkan merupakan hasil milik sendiri maupun donasi yang dikumpulkan secara mandiri bersama kawan kawan komunitas yang bergerak di bidang literasi.

“Masih kurang, tetapi kami masih membuka donasi buku, siapapun dan apapun bukunya pasti kami terima,” Ujarnya.

“Kami berharap ke depannya dapat menjalin kolaborasi dengan berbagai lembaga pemerintahan, seperti Dinas Perpustakaan Provinsi, Dinas Pariwisata, dan instansi terkait lainnya,” Ujarnya.

Oleh karena itu, ia mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk meningkatkan minat literasi dengan meramaikan perpustakaan daerah.

“Ini sangat penting, buku adalah jendela ilmu, jadi manfaatkan fasilitas untuk memperdalam ilmu sebanyak banyaknya,”Tegasnya. (Rik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Hari Pahlawan 10 November, Ini 3 Nama Pahlawan Nasional Asal Kepri dan Jasa Perjuangannya

10 November 2025 - 10:08 WIB

Jambore PKK Bintan 2025 Resmi Ditutup, Kecamatan Toapaya Raih Juara Umum

10 November 2025 - 09:25 WIB

Wako Tanjungpinang Dorong Olahraga Karate Lebih Maju, Ini Pesannya ke FORKI

10 November 2025 - 09:15 WIB

Kemah Besar di Bukit Manuk, Ini Pesan Wako Tanjungpinang untuk Insan Pramuka

10 November 2025 - 09:09 WIB

Mandiri Bintan Marathon 2025, Wujud Kolaborasi Majukan Sport Tourism dan Ekonomi Daerah

9 November 2025 - 19:57 WIB

Trending di Bintan