Menu

Mode Gelap
Mandiri Bintan Marathon 2025, Wujud Kolaborasi Majukan Sport Tourism dan Ekonomi Daerah Jadwal Kapal dari SBP Tanjungpinang Minggu (09/11/2025 Berikut Perkiraan Cuaca BMKG Batam untuk Wilayah Kepri Hari Ini Khitan Massal Baznas 2025, Ini Pesan Bupati Bintan untuk Generasi Penerus Bupati Bintan Tutup Turnamen Sepakbola Desa Kelong Cup VI, Ajak Pemuda Terus Berprestasi Lewat Olahraga Sat Lantas Sosialisasi Penerimaan Murid Baru SMA Kemala Taruna Bhayangkara di SMP Negeri 6 Tanjungpinang

Kepri

Gubernur Ansar Resmikan Penyalaan Listrik Pelanggan Pertamina Energy Terminal Sambu di Batam

badge-check


					Gubernur Kepri, Ansar Ahmad saat Peresmian penyalaan listrik untuk pelanggan Pertamina Energy Terminal Sambu (Diskominfo Kepri) Perbesar

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad saat Peresmian penyalaan listrik untuk pelanggan Pertamina Energy Terminal Sambu (Diskominfo Kepri)

BATAM, Kepri.info – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad, meresmikan penyalaan listrik untuk pelanggan Pertamina Energy Terminal Sambu berkapasitas 3,465 MVA di Pulau Belakang Padang, Batam, pada hari Selasa (15/4/2025).

Acara ini menandai langkah strategis dalam mendukung energi bersih di Kepri melalui kerja sama antara PLN dan Pertamina.

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad dalam sambutannya menegaskan bahwa kolaborasi antara PLN dan Pertamina Energy Terminal ini mampu meningkatkan efisiensi anggaran sebesar Rp1,1 miliar per bulan sekaligus mengurangi emisi karbon hingga 1.000 ton CO2 setiap bulan.

“Kerja sama ini sangat strategis dan dapat diperluas ke wilayah lain untuk mendukung clean energy,” ujarnya.

Ansar juga memaparkan capaian program “Kepri Terang”.

Tahun ini, tiga ibu kota kecamatan di Lingga dan Karimun telah menikmati listrik 24 jam, dari sebelumnya hanya 14 jam.

“Tingkat elektrifikasi Kepri kini mencapai 99%, dan kami terus berupaya agar semua wilayah mendapatkan listrik 24 jam pada 2025,” jelasnya.

Ia juga mengajak masyarakat mendukung PLN dalam menyukseskan program ini.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Riau dan Kepri, Khairullah, menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Ansar dan Pemprov Kepri atas dukungan penuh terhadap program PLN.

“Menjaga keandalan listrik bukanlah hal mudah. Dukungan pemerintah daerah sangat membantu kami mewujudkan Kepri Terang,” ungkapnya.

Ia menambahkan, penyalaan listrik untuk Pertamina Energy Terminal Sambu merupakan langkah awal menuju zero emission dan energi berkelanjutan di Indonesia. (Rik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Mandiri Bintan Marathon 2025, Wujud Kolaborasi Majukan Sport Tourism dan Ekonomi Daerah

9 November 2025 - 19:57 WIB

Jadwal Kapal dari SBP Tanjungpinang Minggu (09/11/2025

9 November 2025 - 08:55 WIB

Berikut Perkiraan Cuaca BMKG Batam untuk Wilayah Kepri Hari Ini

9 November 2025 - 08:30 WIB

Khitan Massal Baznas 2025, Ini Pesan Bupati Bintan untuk Generasi Penerus

8 November 2025 - 15:12 WIB

Bupati Bintan Tutup Turnamen Sepakbola Desa Kelong Cup VI, Ajak Pemuda Terus Berprestasi Lewat Olahraga

8 November 2025 - 14:06 WIB

Trending di Bintan