Menu

Mode Gelap
Mandiri Bintan Marathon 2025, Wujud Kolaborasi Majukan Sport Tourism dan Ekonomi Daerah Jadwal Kapal dari SBP Tanjungpinang Minggu (09/11/2025 Berikut Perkiraan Cuaca BMKG Batam untuk Wilayah Kepri Hari Ini Khitan Massal Baznas 2025, Ini Pesan Bupati Bintan untuk Generasi Penerus Bupati Bintan Tutup Turnamen Sepakbola Desa Kelong Cup VI, Ajak Pemuda Terus Berprestasi Lewat Olahraga Sat Lantas Sosialisasi Penerimaan Murid Baru SMA Kemala Taruna Bhayangkara di SMP Negeri 6 Tanjungpinang

Kepri

Pemprov Kepri Batal Bangun Jembatan Flyover di Tanjungpinang

badge-check


					Gubenur Kepri,  Ansar Ahmad (Nzl) Perbesar

Gubenur Kepri, Ansar Ahmad (Nzl)

TANJUNGPINANG, Kepri.info – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) batal membangun jembatan Flyover di simpang melayu kita piring Tanjungpinang.

Hal ini disampaikan langsung oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad saat di wawancarai, Selasa (3/6/2025).

Ia mengatakan ada dua alasan mengapa tidak direalisasikan membangun flyover tersebut.

Pertama, ia mengungkapkan bahwa pemprov Kepri memiliki keterbatasan anggaran.

Lalu Ia juga menambahkan anggaran yang tersedia untuk pembebasan lahan tidak cukup.

Kedua, pemberlakukan pembatas jalan yang sekarang digunakan sudah cukup efektif.

“Menurut saya, pembatas jalan yang sudah ada saat ini cukup efektif untuk mengatasi kemacetan. Jika diterapkan secara permanen, saya rasa tidak akan menjadi masalah karena manfaatnya sama dengan flyover,” ujarnya.

Ia mengatakan pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Pemkot Tanjungpinang untuk membahas isu ganti rugi lahan warga, namun terhambat karena keterbatasan anggaran yang tidak memungkinkan untuk proses pembebasan lahan.

Pemkot Tanjungpinang dan Provinsi Kepri harus meningkatkan efisiensi dalam melaksanakan program kerja di tengah keterbatasan anggaran yang dihadapi saat ini.

Namun, apabila kondisi anggaran membaik, kemungkinan jembatan Flyover dapat direalisasikan.

“Jadi nanti, jika kondisi anggaran tetap seperti sekarang ini, maka kemungkinan besar perkerjaan flyover baru bisa kami realisasikan pada tahun 2027 atau 2028,”ucapnya.

Meskipun rencana pembangunan flyover di persimpangan kota piring dibatalkan, Pemprov Kepri akan memfokuskan untuk membangun Tugu Bahasa dan beberapa kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada tahun 2026. (Nzl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Mandiri Bintan Marathon 2025, Wujud Kolaborasi Majukan Sport Tourism dan Ekonomi Daerah

9 November 2025 - 19:57 WIB

Jadwal Kapal dari SBP Tanjungpinang Minggu (09/11/2025

9 November 2025 - 08:55 WIB

Berikut Perkiraan Cuaca BMKG Batam untuk Wilayah Kepri Hari Ini

9 November 2025 - 08:30 WIB

Khitan Massal Baznas 2025, Ini Pesan Bupati Bintan untuk Generasi Penerus

8 November 2025 - 15:12 WIB

Bupati Bintan Tutup Turnamen Sepakbola Desa Kelong Cup VI, Ajak Pemuda Terus Berprestasi Lewat Olahraga

8 November 2025 - 14:06 WIB

Trending di Bintan