Menu

Mode Gelap
Pemprov Kepri Perkuat Ketahanan Pangan, Gubernur Ansar Tanam Perdana Padi di Natuna Sat Lantas Polresta Tanjungpinang Bagikan Brosur dan Stiker untuk Kampanye Keselamatan Berlalu Lintas Rutan Tanjungpinang Raih Dua Penghargaan Bergengsi dalam Pengelolaan Anggaran Kapolda Kepri Perkuat Sinergi Keamanan di Tanjungpinang Efisiensi dan Sinkronisasi: Forum Perangkat Daerah Tanjungpinang 2025 Resmi Digelar Dispora Tanjungpinang Gelar Musrenbang Pemuda 2025

Kepri

Satlantas Polres Lingga Amankan Pawai Isra Mi’raj 1446 H di Dabo Singkep

badge-check


					Polres Lingga saat Laksanakan Pengawalan dan Pengaturan Lalu Lintas Pawai Isra Mi'raj 1446 H, Senin (27/01/2025)-Humas Polres Lingga Perbesar

Polres Lingga saat Laksanakan Pengawalan dan Pengaturan Lalu Lintas Pawai Isra Mi'raj 1446 H, Senin (27/01/2025)-Humas Polres Lingga

LINGGA,Kepri.info – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj 1446 H, personel Satlantas Polres Lingga melaksanakan pengawalan dan pengamanan lalu lintas (PAM Lalin) selama pawai yang berlangsung di Dabo Singkep pada Senin (27/1/2025).

Langkah ini diambil untuk memastikan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) bagi peserta pawai maupun masyarakat.

Kapolres Lingga, AKBP Apri Fajar Hermanto, melalui Kasat Lantas IPTU Abdurrahman, menyampaikan bahwa pengamanan dan pengawalan difokuskan pada titik-titik rawan kepadatan lalu lintas yang dilewati peserta pawai.

“Personel kami melaksanakan pengawalan dan pengamanan di beberapa lokasi, seperti depan Masjid Azzulfa, Simpang Syukron, Simpang Central Ban, dan depan Gedung Nasional, untuk memastikan arus lalu lintas tetap aman, tertib, dan lancar,” ujar IPTU Abdurrahman.

Pengamanan ini bertujuan untuk menciptakan arus lalu lintas yang terorganisasi selama kegiatan berlangsung, serta memberikan rasa aman bagi masyarakat Kabupaten Lingga.

Kehadiran personel Satlantas di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat dirasakan langsung dampaknya, khususnya dalam mendukung kelancaran perayaan Isra Mi’raj.

Satlantas Polres Lingga menegaskan komitmennya untuk menciptakan Kamseltibcar Lantas dan mengurangi risiko kecelakaan.

Dengan pengamanan yang optimal, Polres Lingga berharap dapat menjadikan Kabupaten Lingga sebagai wilayah Zero Accident.

“Semoga pengawalan dan pengamanan ini memberikan kenyamanan bagi peserta pawai dan masyarakat, sekaligus mendukung kelancaran kegiatan tanpa adanya gangguan atau kecelakaan,” tutup IPTU Abdurrahman.

Dengan kolaborasi antara aparat kepolisian dan masyarakat, diharapkan seluruh kegiatan pawai Isra Mi’raj 1446 H dapat berjalan aman, lancar, dan tertib, sekaligus memperkuat semangat kebersamaan di Kabupaten Lingga.(Nzl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pemprov Kepri Perkuat Ketahanan Pangan, Gubernur Ansar Tanam Perdana Padi di Natuna

12 Februari 2025 - 19:41 WIB

Sat Lantas Polresta Tanjungpinang Bagikan Brosur dan Stiker untuk Kampanye Keselamatan Berlalu Lintas

12 Februari 2025 - 19:35 WIB

Rutan Tanjungpinang Raih Dua Penghargaan Bergengsi dalam Pengelolaan Anggaran

12 Februari 2025 - 19:27 WIB

Kapolda Kepri Perkuat Sinergi Keamanan di Tanjungpinang

12 Februari 2025 - 13:23 WIB

Efisiensi dan Sinkronisasi: Forum Perangkat Daerah Tanjungpinang 2025 Resmi Digelar

12 Februari 2025 - 13:19 WIB

Trending di Kepri