oleh

Warga Kenanga 1 Berhasil Tangkap Ular Jenis Piton

Warga Sedang Mengamankan Seekor Ular Piton Yang telah Memangsa Ternak Warga

Tanjungpinang, kepri.info – Warga kampung Kenanga 1, berhasil menangkap ular jenis piton yang sedang memangsa dua ekor ayam.

Warga sekitar, Riki menjelaskan awal mula penemuan ular tersebut, berawal dari adanya laporan warga sekitar yang telah kehilangan dua ekor ayam ternaknya, sekitar pukul 01.00 WIB dini hari.

Dari adanya laporan tersebut, kemudian pemuda setempat beserta sang pemilik ayam, mencari tahu kemana raibnya dua ekor ayam tersebut, dengan mengecek terlebih dahulu kandang ayam tempat terakhir kalinya dua ayam tersebut terlihat.

Namun betapa terkejutnya warga yang sedang mencari dua ekor ayam tersebut, tiba-tiba dikagetkan dengan seekor ular piton yang sedang lahap memangsa dua ekor ayam sekaligus.

“Kita temukan ular piton di dalam kadang ayam yang sedang memakan dua ayam sekaligus,” ucapnya, Kamis (6/12).

Riki menjelaskan, sebelumnya warga setempat juga berhasil menangkap ular jenis yang sama, yang sedang berada didalam parit yang ada di kampung itu.

“empat hari yang lalu pada saat melakukan semenisasi jalan warga juga berhasil menangkap ular jenis piton di dalam parit. Ukurannya sekitar 3-4 meter yang sebelumnya berhasil ditangkap warga sekitar.

Kemudian, lanjutnya ular itu diikat dan dimasukkan kedalam karung, namun besok paginya ular itu lepas.

“Kita juga kurang tau apakah ular yang warga tangkap dini hari tadi ular yang sama empat hari lalu kerangka, karena dilihat dari bentuk tubuhnya bernada, ini agak gemuk yang kemarin kurus,” ucapnya.

Saat ini ular tersebut sedang diamankan disalah satu rumah warga sekitar, untuk selanjutnya menunggu kesempakatan warga sekitar apakah akan dijual atau akan dilepas kembali di tempat yang jauh dari pemukiman warga.

(Jho)

Komentar