Menu

Mode Gelap
Deputi Pemberdayaan Masyarakat Kemenko PM Sebut Sekolah Rakyat Sudah Ada 156 Unit Gubernur Kepri Minta Dukungan DPR untuk Jembatan Batam–Bintan Ketua Komisi V DPR RI Dorong Pembangunan Jembatan Batam-Bintan Polda Kepri Gelar Hari Puncak HKGB ke – 73 Tahun, Polwan Antusias Tatap Muka Bersama Ibu Asuh Polwan Dorong Pemerataan Pendidikan, Menko PMK Gelar Koordinasi Program SR di Kepri Berikut Perkiraan Cuaca BMKG Batam untuk Wilayah Kepri Hari Ini

Kepri

Kecelakaan Lalu Lintas di Bintan, Satu Korban Meninggal Dunia di Tempat

badge-check


					Anggota Polres Bintan saat mendatangi tempat kecelakaan di Jalan Nusantara Kilometer16, Kelurahan Gunung Lengkuas, Kecamatan Bintan Timur, Minggu (03/8/2025). (Humas Polres Bintan) Perbesar

Anggota Polres Bintan saat mendatangi tempat kecelakaan di Jalan Nusantara Kilometer16, Kelurahan Gunung Lengkuas, Kecamatan Bintan Timur, Minggu (03/8/2025). (Humas Polres Bintan)

BINTAN, Kepri.info – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Nusantara, Kelurahan Gunung Lengkuas, Kecamatan Bintan Timur, tepatnya di depan PT. Pulau Bintan Djaya, yang mengakibatkan satu orang pengendara sepeda motor Minggu meninggal dunia di tempat, Minggu (03/08/2025) malam sekitar pukul 23.45 WIB.

Kecelakaan Lalu Lintas ini melibatkan sebuah mobil pick up Isuzu Panther warna biru dengan nomor polisi BP 8564 TQ, yang dikendarai Saroha Gultom (47) warga Tanjungpinang.

Sementara, sepeda motor Yamaha R25 warna hitam yang dikendarai oleh Nofa Dwi Yahya (29), seorang mahasiswa asal Bintan Timur.

Kasi Humas Polres Bintan, Iptu H.P Bako membenarkan kejadian tersebut.

“Benar ada kecelakaan di Jalan Nusantara, Kelurahan Gunung Lengkuas, Kecamatan Bintan Timur,” ujarnya.

Ia menjelaskan bahwa berdasarkan hasil penyelidikan dan keterangan saksi, insiden tersebut terjadi ketika mobil pick up yang melaju dari Kijang ke Tanjungpinang bertabrakan langsung dengan sepeda motor yang dikendarai korban.

“Sepeda motor tersebut datang dari arah berlawanan dengan kecepatan tinggi, lalu tiba-tiba berpindah jalur, menyebabkan tabrakan yang tidak terhindarkan di jalanan menanjak tersebut,” ucapnya.

Pengendara motor, Nofa Dwi Yahya, mengalami luka serius pada bagian paha dan lengan, dan dinyatakan meninggal dunia di tempat kejadian.

“Jenazah korban langsung dievakuasi ke RSUD Bintan oleh tim medis menggunakan ambulans,” tambahnya.

Sementara itu, lanjut Kasi Humas, pengemudi mobil pick up, Saroha Gultom, tidak mengalami luka dan dalam kondisi sehat.

Namun, penumpang mobil bernama Andready (48), mengalami luka robek di lengan kanan akibat pecahan kaca dan mendapatkan perawatan medis.

Pihak polisi mengamankan barang bukti yang meliputi sebuah mobil pick up lengkap dengan surat-suratnya dan sepeda motor Yamaha R25. Perkiraan kerugian material akibat kecelakaan ini mencapai Rp 10 juta.

Ia mengimbau kepada pengendara agar lebih berhati-hati dalam berkendara terutama di saat hujan karena kondisi jalan yang licin dan tergenang air dapat meningkatkan risiko kecelakaan.

“Saat hujan, kurangi kecepatan dan pastikan kondisi ban dan rem baik untuk menghindari kecelakaan,”tutupnya. (Nzl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Deputi Pemberdayaan Masyarakat Kemenko PM Sebut Sekolah Rakyat Sudah Ada 156 Unit

31 Oktober 2025 - 15:00 WIB

Gubernur Kepri Minta Dukungan DPR untuk Jembatan Batam–Bintan

31 Oktober 2025 - 14:49 WIB

Ketua Komisi V DPR RI Dorong Pembangunan Jembatan Batam-Bintan

31 Oktober 2025 - 13:21 WIB

Dorong Pemerataan Pendidikan, Menko PMK Gelar Koordinasi Program SR di Kepri

31 Oktober 2025 - 11:06 WIB

Berikut Perkiraan Cuaca BMKG Batam untuk Wilayah Kepri Hari Ini

31 Oktober 2025 - 08:00 WIB

Trending di Batam