TANJUNGPINANG, Kepri.info – Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, menyampaikan apresiasi dan harapan besar terhadap Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 yang digelar di kawasan Tugu Sirih, Tanjungpinang, Minggu (05/10/2025).
Ansar menegaskan pentingnya sinergi antara TNI bersama masyarakat dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“TNI harus terus meningkatkan profesionalismenya, khususnya dalam pengembangan sumber daya manusia. Di sisi lain, TNI juga telah mendapatkan tempat di hati rakyat,” ujarnya.
Ia berharap, pada usia yang ke-80 tahun ini, TNI dapat terus berjaya dan tetap menjadi garda terdepan dalam pertahanan bangsa, baik di tingkat nasional maupun internasional.
“Semoga TNI selalu berjaya dan diperhitungkan dalam pertahanan antar bangsa,” ujarnya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada TNI yang telah memberikan kontribusi pada pengamanan, pembangunan, penanganan bencana, serta pelaksanaan ketahanan pangan dari program asta cita Presiden Prabowo Subianto.
“Semoga TNI menjadi kebanggaan kita semua, selamat dan sukses Dirgahayu TNI yang ke-80,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Kaskogabwilhan I) Laksda TNI, Haris Bima Bayuseto mengatakan dalam amanat TNI menekankan peran aktif TNI di tengah-tengah masyarakat dan berkolaborasi dengan rakyat serta pemerintah.
“Kami tidak berjuang sendiri, kami harus berkerjasama dengan rakyat dan pemerintah agar TNI lebih kuat,” ujarnya.
Dengan mengusung tema (TNI Prima, TNI Rakyat, Indonesia Maju”, menjadi moment penting memperkuat solidaritas dengan Polri dan masyarakat.
“TNI tidak boleh arogan, karena TNI ini dari Rakyat, untuk rakyat dan oleh Rakyat,” tutupnya. (Advertorial)












