oleh

Begini Cuaca Jelang Tahun Baru di Tanjungpinang

Tanjungpinang, kepri.info – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Tanjungpinang memprediksi cuaca akhir pekan sekaligus menjelang pergantian tahun baru 2019 di Tanjungpinang berawan.

“Kondisi cuaca berawan di akhir pekan juga berpotensi terjadinya hujan pada siang dan malam hari,” kata Perkirawan BMKG Tanjungpinang, Ditho Sabtu (29/12).

Penyebab cuaca berawan dan hujan, lanjutnya karena adanya gangguan cuaca di sekitar Kepri.

“Gangguan itu berupa daerah pertemuan angin, khususnya diatas wilayah pulau Bintan penyebab kondisi cuaca berawan,” terangnya.

Dhito menjelaskan, massa uap air yang banyak terkumpul sehingga membentuk awan penyebab hujan.

Kondisi cuaca sepeti ini perlu diwaspadai karena berpotensi terjadinya hujan lebat disertai petir dab angin kencang.

“Kita himbauan kepada masyarakat selalu waspada dengan kondisi cuaca di akhir tahun dan di musim angin barat ini,” katanya.

(Jho)

Komentar